Tak cuma daging atau jeroan yang enak dimasak gulai. Jantung pisang juga enak bila dimasak dengan kuah santan berbumbu gulai yang kaya rempah itu. Tekstur jantung pisang yang kenyal, membuat masakan gulai yang satu ini menawarkan sensasi tersendiri. Simak baik-baik resep gulai jantung pisang spesial berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk memasak gulai jantung pisang spesial:
1. 600 gram jantung pisang yang sudah direbus, suwir-suwir.
2. 200 gram tetelan daging sapi, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
3. 1,5 liter santan yang dibuat dari 1 butir kelapa.
4. 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
//
Bumbu gulai jantung pisang spesial:
1. 4 butir cengkeh.
2. 5 siung bawang merah, iris tipis.
3. 2 bauh kapulaga.
4. Kayu manis seukuran 3 sentimeter.
5. 2 buah asam kandis.
6. 2 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
7. Lengkuas seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.
8. 2 lembar daun salam.
9. Jahe seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.
10. Garam, gula merah, dan lada putih bubuk secukupnya.
11. 5 lembar daun jeruk, singkirkan tulang daunnya.
12. 1 sendok teh kaldu bubuk instan.
Bumbu gulai jantung pisang yang dihaluskan:
1. 6 siung bawang putih.
2. 12 siung bawang merah.
3. 5 buah cabai merah besar.
4. 1,5 sendok teh ketumbar yang sudah disangrai.
5. 0,125 sendok teh pala bubuk.
6. Kunyit seukuran 2 sentimeter.
7. 3 butir kemiri.
8. 0,125 sendok teh jintan.
//
Pelengkap:
1. 2 utas daun bawang, potong-potong.
2. 1 sendok makan bawang merah goreng.
Tips:
1. Sebelum dimasak, balur tetelan daging sapi dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
2. Jumlah cabai yang digunakan boleh disesuaikan selera.
Cara memasak gulai jantung pisang spesial:
1. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
2. Tumis irisan bawang merah sampai harum.
3. Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan bersama cengkeh, kayu manis, kapulaga, asam kandis, serai, daun jeruk, daun salam, lengkuas, dan jahe sampai harum.
4. Masukkan tetelan daging sapi, tumis sampai berubah warna.
5. Tuangkan santan, masak sambil diaduk sampai mendidih, kecilkan api kompornya.
6. Masukkan suwiran jantung pisang dan tambahkan semua bumbu yang belum digunakan, masak sambil diaduk sampai meresap dan meletup-letup, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, tambahkan pelengkap, gulai jantung pisang spesial sudah siap dihidangkan. Simak juga resep masak tumis jantung pisang & udang atau resep pepes jantung pisang bumbu pedas.
Resep gulai jantung pisang spesial ini cukup untuk 12 porsi.